Kodim 0113/ Gayo Lues Gelar Pemasangan Banner Dan Sosialisasi Penerimaan Calon Tamtama TNI AD

GAYO TODAY

- Redaksi

Kamis, 23 Januari 2025 - 23:14 WIB

5068 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Gayo Lues-Babinsa jajaran Kodim 0113/ Gayo Lues sedang gencar-gencarnya mengadakan sosialisasi terkait penerimaan calon prajurit TNI AD kepada masyarakat di wilayah binaan.

Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan kesempatan bagi generasi muda yang ada di Kecamatan, terutama yang memiliki minat bergabung dengan TNI.
Seperti yang dilaksanakan Babinsa Koramil, yang memasang selebaran pengumuman penerimaan Calon Tamtama PK Gelombang I Tahun 2025 di depan Koramil dan tempat-tempat keramaian di wilayah Kabupaten Gayo Lues.
Terlihat, Babinsa terjun langsung memasang Banner dan menempelkan brosur serta membagikan selebaran yang menjelaskan persyaratan serta prosedur pendaftaran kepada masyarakat dan kepada sejumlah pemuda di desa binaannya.

Ditempat berbeda, Komandan Kodim 0113/ Gayo Lues, Letkol Czi Yanfri Satria Sanjaya, M. Han berharap langkah ini dapat memotivasi lebih banyak pemuda untuk mendaftar dan mengabdi kepada Negara.
Dandim menjelaskan, “Bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Kodim 0113/ Gayo Lues untuk merekrut calon prajurit TNI yang potensial”.
Kami ingin memberikan informasi yang akurat dan membantu para pemuda agar memahami tahapan-tahapan pendaftaran.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Melalui Babinsa, Dandim menghimbau kepada para orang tua untuk mendukung anak-anak mereka yang berminat mengikuti seleksi penerimaan prajurit TNI.
“Sebab dukungan keluarga sangat penting dan kami berharap kepada anak-anak muda di Kecamatan bisa memanfaatkan kesempatan ini dengan baik dan dapat membanggakan Kecamatan dan Kabupaten kita,” tutup Dandim.

Penerimaan calon prajurit TNI AD terbuka untuk lulusan SMA/sederajat dengan batas usia tertentu. Informasi lebih lanjut mengenai syarat pendaftaran, jadwal seleksi, dan prosedur dapat diperoleh langsung di Koramil dan Kodim 0113/ Gayo Lues atau dapat langsung mengunjungi website https://ad.rekrutmen-tni.mil.id

Untuk diketahui, penerimaan TNI AD Calon Tamtama PK Gelombang I tahun 2025 adalah pendaftaran Online.
Adapun pendaftaran secara online dimulai dari tanggal 23 Desember 2024 s.d 29 Januari 2025 dan validasi/daftar ulang pada tanggal 04 s.d 31 Januari 2025 di Ajenrem 011/ Lilawangsa, Lhokseumawe atau Ajendam Iskandar Muda, Banda Aceh. (RED)

Berita Terkait

Kapolres Gayo Lues Kunjungi Lapas Kelas IIB Blangkejeren, Tinjau Keamanan dan Titik Rawan
Kodim 0113/ Gayo Lues Sambut Bulan Suci Ramadhan Dengan Kerja Bakti Pembersihan Mesjid
Upacara Pemakaman Secara Militer Alm. Lettu Inf Zunaidi
Terus Jaga Hubungan Baik, Babinsa 10/Pantan Cuaca Gencar Komsos Dengan Warga
Pisah Sambut Kasatresnarkoba, Kapolres Gayo Lues Ucapkan Terima Kasih
Kapolres Gayo Lues Pimpin Upacara Sertijab Kasatresnarkoba
Satlantas Polres Gayo Lues Bagikan Brosur dan Imbau Tertib Berlalu Lintas kepada Pengguna Jalan
Kapolres Gayo Lues Pimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Keselamatan Seulawah 2025

Berita Terkait

Sabtu, 8 Maret 2025 - 03:23 WIB

Aksi Sosial Kabid Propam Polda Aceh Saat Bulan Suci Ramadhan, Masyarakat Sambut Haru

Sabtu, 22 Februari 2025 - 18:08 WIB

Kuasa Hukum Drs. Sulaimi, M.Si Ajukan Banding Administratif ke Mendagri atas Pemberhentian sebagai Sekda Aceh Besar

Sabtu, 22 Februari 2025 - 17:27 WIB

Pernyataan Ketua DPR Aceh Dapat Merusak Harmonisasi Antar Lembaga

Jumat, 21 Februari 2025 - 15:28 WIB

Membuka Jalan Baru: Transformasi Pembangunan Aceh Menuju Kemandirian

Jumat, 21 Februari 2025 - 14:55 WIB

Pemerintah Aceh Tegaskan Pemberhentian Sulaimi Sebagai Sekda Aceh Besar Sudah Sesuai Aturan

Kamis, 20 Februari 2025 - 22:41 WIB

Ketua DPR Aceh Diminta Jadi ‘Pendingin’ Jelang Meugang

Kamis, 20 Februari 2025 - 22:16 WIB

Kasus Korupsi Seleksi PPPK Gayo Lues, Hakim Vonis 3 Terdakwa 4,6 Tahun Penjara

Kamis, 13 Februari 2025 - 04:56 WIB

Partai Perjuangan Aceh Buka Pendaftaran Kader, Saatnya Memulai Perjuangan Baru!

Berita Terbaru